Kemenkes Hebat, Indonesia Sehat

Kemenkes Hebat, Indonesia Sehat

Kemenkes Saksikan Serah terima Jabatan Kepala KKP Bengkulu

192

Prof. Tjandra Yoga Aditama
DDirektur Jenderal Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan, Kemenkes RI, Prof. dr. Tjandra Yoga Aditama SpP(K), MARS, DTM&H, DTCE, menyaksikan serah terima jabatan Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) kelas III Bengkulu, dari dr. H. Muhammad Budi Hidayat, kepada dr. Masrip Sarumpaet, M.Kes. (9/1).

“Mutasi pegawai/pejabat adalah bagian tidak terpisahkan dari organisasi”, ujar Prof. Tjandra.

Dalam sambutannya, Prof. Tjandra memberikan 7 pesan kepada jajaran KKP Bengkulu, antara lain: Pertama, pimpinan harus menguasai bidang tugasnya, meliputi tupoksi, aturan kepemerintahan, International Helath Regulation (IHR), dan ilmu manajemen; Kedua, mengutamakan kepuasan pelanggan dan masyarakat; Ketiga, meningkatkan kerjasama tim terutama dalam manajemen sumber daya manusia (SDM); Keempat, harus mampu bekerja sama dengan semua pemangku kepentingan di pelabuhan dan bandara; Kelima, selalu bekerja sesuai aturan keuangan dan aturan lain yang ada, serta tidak melakukan penyelewengan dalam bentuk apapun; Keenam, terus mengikuti perkembangan ilmu dan situasi kesehatan masyarakat di Indonesia dan dunia; Ketujuh, selain mengerjakan tupoksi maka harus siap membantu pemerintah daerah dalam mengatasi masalah kesehatan masyarakat, saat dibutuhkan.

Pada kesempatan tersebut, Prof. Tjandra juga mengingatkan bahwa kesehatan merupakan hal penting yang perlu menjadi perhatian semua pihak. Pada kesempatan yang sama, Prof. Tjandra menyampaikan apresiasi kepada pejabat lama, serta selamat bertugas kepada pejabat yang baru.

Berita ini disiarkan oleh Pusat Komunikasi Publik Sekretariat Jendral Kementerian Kesehatan RI. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi Halo Kemkes melalui nomor hotline 500-567; SMS 081281562620, faksimili: (021) 52921669, website www.ppid.depkes.go.id, dan alamat e-mail [email protected].

Artikel Sebelumnya
Hari Anak Nasional 2024, Masyarakat Harus Pahami Karakteristik TBC
Artikel Selanjutnya
Kementerian Kesehatan Gelar Kick-off Meeting Proyek Pelatihan Penanggulangan Bencana Bersama KOICA

RILIS KEMENTERIAN KESEHATAN


KALENDER KEGIATAN

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia
Jl. H.R. Rasuna Said Blok X-5 Kav. 4-9
Jakarta Selatan 12950
Indonesia

Ikuti Kami:

© 2025