Kemenkes Hebat, Indonesia Sehat

Kemenkes Hebat, Indonesia Sehat

Menkes Nila Moeloek Lantik Staf Ahli Bidang Hukum Kesehatan Kemenkes

214

Jakarta, 19 November 2018

Menteri Kesehatan RI, Prof. Dr. dr. Nila Farid Moeloek, Sp.M(K) melantik dr. Kuwat Sri Hudoyo, MS, sebagai Staf Ahli Bidang Hukum Kesehatan Kemenkes RI, menggantikan Barlian SH, M.Kes, yang kini mengabdi menjadi dosen di Poltekkes Banten, di Gd. Adhyatma Kantor Kemenkes RI, Senin pagi (19/11).

“Besar harapan Saudara dapat memberikan rekomendasi terhadap isu-isu strategis terkait dengan berbagai peraturan dan bidang hukum kesehatan,”ucap Menkes Nila Moeloek.

Pada kesempatan pelantikan tersebut, Menkes juga berpesan kepada seluruh pejabat Kementerian kesehatan untuk menguatkan sinergi lintas unit utama.

“Langkah kita merupakan langkah sinergi lintas unit utama dan tidak berdiri masing-masing. Kita juga perlu memahami dengan baik hubungan antara kebijakan dan peristiwa yang kita hadapi, sehingga kita tahu persis, ada forward linkage-nya dan ada backward linkage-nya,” pesannya.

Pada saat yang sama, Menkes mengucapkan terima kasih kepada Barlian SH, M.Kes, dan menyampaikan apresiasi kepada sosok yang dikenal sebagai pribadi yang hangat dan penuh tawa tersebut.

“Saya atas nama pribadi dan seluruh jajaran Kementerian Kesehatan mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya atas pengabdian dan dedikasi Bapak selama menjabat sebagai Staf Ahli Menteri Bidang Hukum Kesehatan dan selamat melaksanakan tugas di tempat yang baru sebagai Dosen,” tuturnya.

Berita ini disiarkan oleh Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat, Kementerian Kesehatan RI. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi Halo Kemkes melalui nomor hotline 1500-567, SMS 081281562620, faksimili (021) 5223002, 52921669, dan alamat email [email protected]. (myg)

Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat
drg. Widyawati, MKM

Artikel Sebelumnya
Hari Anak Nasional 2024, Masyarakat Harus Pahami Karakteristik TBC
Artikel Selanjutnya
Kementerian Kesehatan Gelar Kick-off Meeting Proyek Pelatihan Penanggulangan Bencana Bersama KOICA

RILIS KEMENTERIAN KESEHATAN


KALENDER KEGIATAN

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia
Jl. H.R. Rasuna Said Blok X-5 Kav. 4-9
Jakarta Selatan 12950
Indonesia

Ikuti Kami:

© 2025